Arema FC sukses menjadi juara Piala Presiden 2019 setelah menang 2-0 atas Persebaya dalam final kedua yang dimainkan Jumat (12/4/19) di Stadion Kanjuruhan. Sebelumnya dalam final pertama di Stadion Gelora Bung Tomo (9/4), Singo Edan menahan imbang tuan rumah Bajul Ijo 2-2. Arema menjadi satu-satunya tim yang mampu menjuarai Piala Presiden lebih dari sekali, setelah tahun 2017 menang 5-1 atas Borneo FC dalam final yang digelar satu pertandingan di Stadion Pakansari Bogor.
Pemain terbaik diraih oleh Hamka Hamzah, kapten Arema. Dua pemain menjadi pencetak gol tersubur dengan jumlah lima gol, yaitu Manuchekhr Dzalilov (Persebaya), dan Bruno Matos (Persija).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar