Minggu, 20 Desember 2020

Tim Impian Ballon D'Or

Majalah France Football merilis Tim Impian Ballon d'Or dalam tiga seri. Para pemain terbaik dunia dari pelbagai masa dikumpulkan dalam sebuah tim impian. Maka Diego Maradona, Pele, dan Franz Beckenbauer bisa berada satu tim dengan Ronaldo, Xavi Hernandez, Lionel Messi, dan Cristiano Ronaldo. Selain mereka bertujuh masih ada Lev Yachine, Cafu, Paolo Maldini, dan Lothar Matthaus yang mengisi sebelas awal tim impian versi pertama.

Gianluigi Buffon, Franco Baresi, Roberto Carlos, Frank Rijkaard, Zinedine Zidane, Andrea Pirlo, dan Ronaldinho yang pernah bermain di era yang sama, dipertemukan dengan Carlos Alberto, Alfredo di Stefano, Garrincha, dan Johan Cruyff. Mereka mengisi tim impian versi kedua.

Meskipun para pemain terbaik dunia dari berbagai masa sudah terakomodasi dalam ketiga tim tersebut, tentu saja tetap banyak suara yang tidak puas. Misalnya ada yang menganggap Zidane lebih layak ketimbang Xavi di tim pertama. Lantas, kenapa tidak ada nama Iker Casillas yang merupakan kapten Spanyol ketika menjadi juara Piala Dunia dan Piala Eropa, lantas menjadi kapten Real Madrid kala meraih trofi Liga Champions ke-10 bagi klubnya? Casillas lebih layak masuk tim daripada Buffon atau Neuer. 





Tidak ada komentar:

Posting Komentar