Kemenangan fenomenal Manchester United atas Southampton mengawali jadwal padat pada Februari 2021. Dalam laga Premier League 2020/21 di Old Trafford pada Selasa (2/2/21), Marcus Rashford dkk delapan kali membobol gawang Soton dan seorang pemain tim tamu satu kali membobol gawangnya sendiri. Soton mesti bermain dengan 10 pemain sejak Alex Jankewitz mendapat kartu merah langsung di menit ke-2 setelah melanggar keras Scott McTominay. Gol dari Aaron Wan-Bissaka, Rashford, gol bunuh diri Jan Bednarek, dan Edinson Cavani membuat Red Devils unggul 4-0 pada babak pertama.
Anthony Martial yang dimainkan di babak kedua menggantikan Rashford mencetak gol kelima dan kedelapan. McTominay membuat gol keenam. The Saints terpaksa bermain dengan sembilan pemain setelah Bednarek diusir wasit di menit ke-86. Bruno Fernandes, Martial, dan Daniel James dengan leluasa tiga kali membobol gawang lawan dalam 10 menit terakhir pertandingan. United pun menang 9-0 atas Southampton. Wan-Bissaka yang membuat satu gol dan satu assist terpilih sebagai pemain terbaik.
Ole Gunnar Solkskaer berhasil mengulangi prestasi Sir Alex Ferguson yang pernah membawa timnya menang 9-0. United era Fergie pernah mengalahkan Ipswich Town di Premier League dengan skor sama pada 1995. Waktu itu Andy Cole bermain luar biasa dan mencetak empat gol. Sementara itu, Rashford kini telah mengoleksi 83 gol bagi United di semua ajang. Rekor golnya melewati Eric Cantona yang memiliki 82 gol selama berkostum Setan Merah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar