Pada bulan November 2021 sudah ada 13 negara memastikan tempat di Piala Dunia 2022 Qatar. Inggris, Belanda, Swiss, dan Argentina menyusul Jerman, Prancis, Brasil, dan sembilan negara lainnya yang sudah lebih dulu mendapat tiket ke Qatar setahun mendatang. Italia yang merupakan juara Euro 2020 harus menunda harapannya karena di laga terakhir ditahan imbang 0-0 oleh Irlandia Utara. Azzuri hanya menjadi runner-up Grup C dengan poin 16. Swiss yang berhak lolos ke Piala Dunia 2022 setelah pada saat yang sama menang 4-0 atas Bulgaria dan menjadi juara Grup C dengan poin 18.
Inggris memungkasi kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa dengan menang 10-0 atas San Marino. Harry Kane dkk pun memuncaki Grup I dengan delapan kali menang dan dua kali imbang, tanpa kalah. Belanda pun menang 2-0 atas Norwegia pada laga terakhir kualifikasi hingga menjuarai Grup G. Argentina bermain imbang 0-0 dengan Brasil dan menyusul musuh bebuyutannya sebagai wakil kedua zona Amerika Selatan ke Piala Dunia 2022.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar