Timnas Indonesia U-23 menang 3-1 atas Bali United dalam ujicoba kedua yang dimainkan Minggu (7/3/21) di Stadion Madya Senayan Jakarta. Shin Tae-yong memainkan materi tim yang berbeda dengan ujicoba sebelumnya. Andy Setyo, Andik Rendika, Hanif, dan Evan Dimas diturunkan sebagai pemain senior. Aqil Savik dipercaya sebagai kiper. Koko Ari, Miftahul Hamdi, dan Kahar Kalu mendapat kesempatan pertama. Osvaldo Haay dan M. Rafli menjadi duet striker. Gol timnas dicetak oleh KH Yudo, Koko Ari, dan Osvaldo. Gol tunggal Bali United dibuat oleh Lerby Eliandri.
Untuk pertama kalinya timnas memakai kostum ketiga yang berwarna hitam-hitam. Desain jersey alternatif tersebut sebenarnya keren, tapi penempatan nomor dada sangat buruk. Yang menarik, logo Garuda Pancasila pada kostum KH Yudo bahkan sempat terlepas. Semoga saja Mills sebagai sponsor jersey timnas bisa memperbaiki diri.
Setelah dua kali ujicoba para pemain dikembalikan ke klub masing-masing. Mayoritas klub Liga 1 akan menjalani turnamen pramusim bertajuk Piala Menpora sejak 21 Maret 2021. Turnamen tersebut berlangsung di Bandung, Sleman, Solo, dan Malang. Indosiar siap menyiarkannya secara langsung dan gratis. Jika Piala Menpora bisa berlangsung dengan lancar, maka moga-moga kompetisi Liga 1 dan seterusnya musim 2021 bisa kembali diputar dalam beberapa bulan ke depan. Semoga pandemi covid-19 segera berlalu dari kehidupan kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar