Setelah terhempas di Copa del Rey medio pekan lalu, Real Madrid lekas bangkit dan kembali ke jalur kemenangan kala berlaga di La Liga 2016/17. Los Blancos mengalahkan Real Sociedad 3-0 di Santiago Bernabeu pada Minggu (29/1/2017) waktu setempat. Mateo Kovacic membuka keunggulan di menit ke-38 memanfaatkan umpan manis Cristiano Ronaldo. Kovacic gantian memberi assist yang menghasilkan gol kedua yang dicetak Ronaldo pada menit ke-51. Alvaro Morata, yang turun menggantikan Karim Benzema, memantapkan kemenangan timnya di menit ke-82 dengan sebuah sundulan. Lucas Vasquez menjadi pemberi umpan bagi Morata. Rotasi yang terpaksa dilakukan Zinedine Zidane karena keterbatasan pemain membuahkan hasil positif kembali.
Sementara Madrid menang atas Sociead, Barcelona hanya bermain imbang 1-1 dengan Real Betis dan Sevilla takluk 1-3 dari Espanyol. El Real pun mengukuhkan posisinya di puncak klasemen Liga Primera Spanyol dengan mengoleksi poin 46 dari 19 pertandingan. Barcelona dan Sevilla berada di bawahnya mengumpulkan poin 42 dari 20 laga. Dua kali kekalahan yang sempat mendera Sergio Ramos dkk di awal 2017 mestinya menjadi pelajaran berharga bagi anak asuh Zizou dalam menjalani musim 2016/17 yang tinggal separuh jalan.
Selebrasi Kovacic bersama rekan-rekannya seusai mencetak gol. |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar