Real Madrid bakal berjumpa dengan Liverpool dalam partai puncak UEFA Champions League 2021/22 pada 29 Mei 2022 mendatang. Los Blancos secara dramatis berhasil menang 3-1 atas Manchester City lewat perpanjangan waktu, setelah sempat tertinggal 0-1 terlebih dahulu. Riyad Mahrez yang membobol gawang Thiboau Courtois di menit ke-73 membuat City sempat unggul agregat 5-3. Rodrygo Goes yang dimainkan di babak kedua menjadi supersub dengan sepasang golnya (90' dan 90'+1) yang membuat skor pertandingan menjadi 2-1 dan skor agregat menjadi 5-5. Karim Benzema menjadi penentu keunggulan dengan golnya lewat tendangan penalti di menit ke-95 perpanjangan waktu. El Real melaju ke final dengan skor agregat 6-5 atas City.
Sementara itu, Liverpool pun mesti bekerja keras untuk menundukkan Villareal dalam semifinal kedua sehari sebelumnya. Sempat tertinggal 0-2 lebih dulu, The Reds mampu membalikkan keadaaan dan unggul 3-2. The Reds pun berhak tampil di final dengan skor agregat 5-2.
Final Liga Champions 2022 antara Madrid dan Liverpool merupakan ulangan final tahun 2018. Waktu itu Los Blancos yang dilatih Zinedine Zidane menang 3-1 atas The Reds yang ditangani Juergen Klopp. Materi pemain Madrid sudah banyak berubah. Tiada lagi nama Keylor Navas, Sergio Ramos, Raphael Varane, dan Cristiano Ronaldo. Marcelo dan Gareth Bale juga sudah sangat jarang dimainkan. Benzema mencetak satu gol, sedangkan Bale yang diturunkan di babak kedua membuat sepasang gol ke gawang Lukas Karius. Sadio Mane menjadi pencetak gol tunggal Liverpool.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar