Kurang dari sepekan menjelang berlangsungnya pertandingan pertama Piala AFF 2016, kabar buruk datang dari timnas Indonesia. Irfan Bachdim menderita cedera dan dipastikan gagal membela Tim Merah Putih karena mesti menjalani masa pemulihan selama dua bulan. Irfan menderita patah tulang fibula setelah diterjang dengan keras oleh Hansamu Yama Pranata dalam sesi latihan timnas yang berlangsung Selasa (15/11/16) pagi kemarin. Absennya pemain Consadole Sapporo itu menjadi pukulan tersendiri bagi tim asuhan Alfred Riedl, mengingat Irfan mencetak tiga gol ketika ia bermain dalam tiga laga ujicoba melawan Malaysia maupun Vietnam (kandang dan tandang). Kakak ipar Kim Jeffrey Kurniawan mengulangi memori buruk dua tahun silam ketika dia pun mengalamai cedera menjelang Piala AFF 2014. Pelatih bertindak cepat dengan memanggil Ferinando Pahabol (Persipura) untuk menggantikan posisi Bachdim. Biarpun sedih dan kecewa tidak bisa membela timnas, Irfan berbesar hati memberi semangat bagi rekan-rekannya lewat akun instagramnya di @ibachdim.
Ini bukan hanya sekedar tim untuk saya. Mereka bukan hanya sekedar teman, tetapi mereka sudah menjadi keluarga bagi saya. Saya bangga bisa menjadi bagian dari tim ini. Saya akan mendukung dan mendoakan yang terbaik untuk semuanya dan tetap sehat. Merupakan impian bagi saya bermain untuk timnas dan saya tidak akan menyerah dan akan segera fit untuk kembali lagi. Ini adalah sepakbola dan hal seperti ini bisa terjadi. Ini bukan kesalahan pemain lain atau siapapun. Saya mendukung kalian semua dan berdoa yang terbaik. Guys berikanlah semua dan bermain dengan hati dan berjuang untuk Indonesia tercinta. Mimpi saya hancur, tapi kalian dapat mewujudkan mimpi saya. Berjuanglah dan bawa piala itu ke Indonesia! 🇮🇩❤️ #TimnasIndonesia #Brotherhood #Yakin #NeverGiveUp
Sementara itu, pada Kamis (10/11) pekan lalu telah terpilih Letnan Jenderal Edy Rahmayadi sebagai Ketua Umum PSSI periode 2016-2020. Sang pemimpin baru telah menemui para pemain dan pelatih timnas di Hotel Aryaduta Karawaci Tangerang pada Selasa (15/11) malam untuk memberi semangat serta dukungan kepada anak bangsa yang mencoba mengharumkan nama Indonesia tercinta di Piala AFF 2016. Skuat Garuda direncanakan berangkat ke Filipina pada Kamis (17/11) pagi. Indonesia bermain di Grup A untuk menghadapi Thailand, Filipina, dan Singapura. Dengan perhatian yang diberikan pemimpinnya, semoga saja semangat Boaz Solossa dkk berlipat ganda untuk mempersembahkan yang terbaik bagi negaranya dan membuat rakyat bergembira bersama dalam satu nama Indonesia. Selamat berjuang, kawan-kawan!
Ini bukan hanya sekedar tim untuk saya. Mereka bukan hanya sekedar teman, tetapi mereka sudah menjadi keluarga bagi saya. Saya bangga bisa menjadi bagian dari tim ini. Saya akan mendukung dan mendoakan yang terbaik untuk semuanya dan tetap sehat. Merupakan impian bagi saya bermain untuk timnas dan saya tidak akan menyerah dan akan segera fit untuk kembali lagi. Ini adalah sepakbola dan hal seperti ini bisa terjadi. Ini bukan kesalahan pemain lain atau siapapun. Saya mendukung kalian semua dan berdoa yang terbaik. Guys berikanlah semua dan bermain dengan hati dan berjuang untuk Indonesia tercinta. Mimpi saya hancur, tapi kalian dapat mewujudkan mimpi saya. Berjuanglah dan bawa piala itu ke Indonesia! 🇮🇩❤️ #TimnasIndonesia #Brotherhood #Yakin #NeverGiveUp
Sementara itu, pada Kamis (10/11) pekan lalu telah terpilih Letnan Jenderal Edy Rahmayadi sebagai Ketua Umum PSSI periode 2016-2020. Sang pemimpin baru telah menemui para pemain dan pelatih timnas di Hotel Aryaduta Karawaci Tangerang pada Selasa (15/11) malam untuk memberi semangat serta dukungan kepada anak bangsa yang mencoba mengharumkan nama Indonesia tercinta di Piala AFF 2016. Skuat Garuda direncanakan berangkat ke Filipina pada Kamis (17/11) pagi. Indonesia bermain di Grup A untuk menghadapi Thailand, Filipina, dan Singapura. Dengan perhatian yang diberikan pemimpinnya, semoga saja semangat Boaz Solossa dkk berlipat ganda untuk mempersembahkan yang terbaik bagi negaranya dan membuat rakyat bergembira bersama dalam satu nama Indonesia. Selamat berjuang, kawan-kawan!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar