Jumat, 24 November 2017

Milan Pesta Gol dan Lolos ke 32 Besar Liga Europa


AC Milan menang 5-1 atas Austria Wien dalam laga pekan kelima Liga Europa 2017/18 yang berlangsung di San Siro pada Kamis (23/11/2017) waktu setempat. Pada pertemuan pertama kedua tim, Tim Merah Hitam juga unggul 5-1. Hasil pertandingan tersebut membuat Milan tak tergoyahkan sebagai juara Grup  D dan berhasil lolos ke babak 32 besar. Andre Silva dan Patrick Cutrone sebagai duet striker Rossoneri masing-masing mencetak dua gol. Ricardo Rodriguez membuat satu gol lainnya yang membuka kemenangan tim besutan Vincenzo Montella. Dengan sepasang golnya, Andre Silva total telah mencetak enam gol dan untuk sementara menjadi pencetak gol tersubur Liga Europa musim ini. Striker asal Portugal itu berharap lebih sering dipercaya Montella untuk bermain pula di Serie A. Mudah-mudahan saja ketajamannya di Eropa bisa dibawa pula ke Italia dan memperbaiki penampilan timnya ketika tampil di lokal lokal.

Pesta gol Andre Silva dkk di depan publiknya disaksikan pula oleh Ricardo Kaka, salah satu mantan pemain terbaik Rossoneri. Kaka baru saja mengakhiri kontraknya bersama Orlando City di Major League Soccer atau liga sepak bola Amerika Serikat pada 16 Oktober lalu. Gelandang asal Brasil itu belum menentukan masa depannya. Kaka pernah mempersembahkan gelar juara Serie A pada Milan pada musim 2003/04. Namun, puncak kegemilangannya adalah ketika membawa Rossoneri juara Liga Champion 2006/07 sekaligus menjadi top scorer. Prestasinya bertambah cemerlang dengan mendapatkan Ballon d'Or dan pemain terbaik FIFA 2007. Kaka dikabarkan mendapat tawaran untuk menjadi pengurus klub Milan, tapi lelaki 35 tahun itu masih mempertimbangkan tawaran tersebut. Yang jelas, dia sangat gembira kembali ke San Siro dan melihat mantan klubnya meraih kemenangan besar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar