Senin, 25 September 2017

Prestasi Indonesia dalam AFF Awards 2017

Kendati Indonesia gagal menjadi juara Piala AFF 2016, tapi hal itu tidak sia-sia belaka. Dalam acara malam penganugerahan AFF Awards 2017 yang berlangsung di Bali pada Sabtu (23/9/2017), sejumlah nama dari Indonesia mengukir prestasi. Gol Andik Vermansah dinobatkan sebagai gol terbaik Piala AFF 2016. Sementara itu, empat pemain Skuat Garuda terpilih dalam Best XI in The Suzuki AFF Cup 2016. Mereka adalah Kurnia Meiga, Rizki Rizaldi Pora, Stefano Lilipaly, dan Boaz Solossa. Penghargaan tersebut mestinya menjadi pemicu semangat bagi semua orang yang terlibat dalam sepak bola Indonesia untuk bekerja lebih keras dan cerdas demi prestasi yang lebih apik di hari depan. Untuk Kurnia Meiga yang sedang sakit, semoga kiper andalan Indonesia tersebut lekas sembuh dan kembali berlaga di bawah mistar.

Kardono, tokoh sepak bola nasional yang pernah menjadi Ketua Umum PSSI (1983-1991) dan Presiden AFF pertama (1984-1989) mendapat penghargaan khusus "AFF Dato Sri Paul Mony Live Service" atas komitmen, dedikasi, dan kontribusinya yang besar terhadap pengembangan sepak bola di Indonesia dan Asia Tenggara. Apa yang telah dilakukan almarhum mudah-mudahan juga mampu memotivasi mereka yang kini berada di PSSI untuk membuat sepak bola Indonesia lebih membahagiakan dan membanggakan lagi nanti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar