Bali United dengan striker utamanya, Sylvano Comvalius, kian menunjukkan ketajamannya memasuki pekan ke-22 Gojek Traveloka Liga 1 2017. Serdadu Tridatu menundukkan Persela Lamongan 5-1 dalam pertandingan yang berlangsung Minggu kemarin (3/9/2017) di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar. Comvalius dua kali membobol gawang Choirul Huda. Tiga gol lainnya dicetak oleh Nick van der Velden, Irfan Bachdim, dan Taufiq. Hasil laga tersebut membuat anak asuh Widodo C Putro menjadi pemimpin klasemen sementara Liga 1 2017 dengan poin 44. Bhayangkara FC (43) dan Persipura (42) menyusul di nomor dua dan tiga. Comvalius membuktikan dirinya sebagai striker haus gol. Pemain nomor 99 itu kini telah mengoleksi 25 gol dan memimpin sendiri daftar pencetak gol terbanyak Liga 1 2017.
Ada yang menarik ketika Irfan Bachdim baru saja mencetak gol. Dia membuka bagian belakang kostumnya dan menunjukkan nama Catur Juliantono, suporter timnas yang tewas setelah pertandingan Indonesia vs Fiji pada Sabtu (2/9). Irfan mendedikasikan golnya untuk sang korban, meski ulahnya membuka kaus berbuah kartu kuning. Tiga pemain Bali United, Irfan, Stefano Lilipaly, dan Gede Sukadana, dimainkan Luis Milla sejak sepak mula ketika Tim Merah Putih menjalani ujicoba di Bekasi. Irfan dan Stefano kemudian dimainkan Widodo sebelum jeda pertandingan ketika klubnya menjamu Persela
Kuartet Belanda andalan Bali United : Bachdim, Comvalius, Lilipaly, dan Van der Velden. |
Irfan Bachdim mempersembahkan golnya untuk Alm. Catur Juliantono. |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar