Selasa, 31 Maret 2020

Klasemen Sejumlah Liga Ketika Berhenti

Italia dan Spanyol adalah negara-negara Eropa yang mengalami penderitaan cukup dalam akibat serangan virus korona. Pemerintah kedua negara dan beberapa negara lainnya bahkan melakukan lockdown yang membuat semua aktivitas di luar rumah diistarahatkan dan para penduduk dipaksa berada di rumah masing-masing. Entah kapan kompetisi liga sepak bola akan dilanjutkan. Liverpool yang sebenarnya sudah di ambang juara Liga Inggris -setelah puasa lebih dari 20 tahun- masih kudu sabar menunggu situasi kehidupan normal kembali. Juventus masih mempertahankan dominasinya di Liga Italia, tapi Internazionale dan Lazio masih memiliki peluang untuk merebut scudetto musim ini. Persaingan ketat Barcelona dan Real Madrid untuk menjadi tim terbaik Liga Spanyol masih cukup terbuka, tapi sayang semua harus berhenti tanpa batas waktu.

Pertandingan Terakhir MU

Penampilan terakhir Manchester United sebelum semua jadwal sepak bola dihentikan adalah pertandingan tandang menghadapi LASK Linz (Austria) di babak 16 besar Liga Europa 2019/10. Anak asuh Ole Gunnar Solksjaer menang 5-0 dalam laga yang dimainkan pada Jumat (13/3) dini hari WIB. Lima gol United dicetak pemain berbeda, yaitu Odion Ighalo, Daniel James, Juan Mata, Mason Greenwood, dan Andreas Pereira. Peluang Setan Merah lolos ke 8 besar sudah sangat terbuka, tapi sayang virus korona kian menyebar di seantero Eropa. UEFA sudah memutuskan menghentikan semua kompetisi. Bahkan turnamen antarnegara Piala Eropa 2020 pun sudah diputuskan diundur hingga tahun 2021 mendatang. FIFA juga membatalkan semua jadwal pertandingan antarnegara yang berlangsung Maret hingga Juni 2020.


Semoga saja virus korona segera pergi dari muka bumi dan situasi kondisi dunia berangsur-angsur normal kembali. Semoga semua aktivitas olah raga -termasuk sepak bola- bisa digelar lagi untuk mencerahkan wajah-wajah kelam kita sehabis berjuang menghadapi serangan covid-19.

Selasa, 17 Maret 2020

Liga 1 dan Liga 2 Dihentikan

Akhirnya PSSI juga menghentikan kompetisi Liga Indonesia 2020, baik Liga 1 maupun Liga 2.

Sabtu, 14 Maret 2020

Efek COVID-19 : Liga-liga di Eropa Dihentikan

Semakin meluasnya persebaran virus korona (covid-19) membuat kompetisi liga sepak bola di Eropa dihentikan untuk sementara. Liga Champion dan Liga Europa masih sempat berlangsung pada pekan pertama Maret 2020, tapi apa yang sudah dijadwalkan akhirnya dibatalkan pula seluruhnya. Beberapa pelatih dan pemain dilaporkan telah terinfeksi covid-19, seperti Mikael Arteta (Arsenal) dan Manolo Gabbiadini (Sampdoria).

Selasa, 03 Maret 2020

Liga 1 2020 Telah Dimulai

Shopee Liga 1 2020 telah resmi dimulai pada Sabtu (29/2/20). Seluruh tim peserta telah menjalani pekan pertama kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. Persebaya vs Persik menjadi laga pembuka dan berakhir imbang 2-2.