Selasa, 26 Juli 2022

Kejutan Madura United di Pekan Perdana Liga Indonesia

Kompetisi Liga Indonesia kasta tertinggi bertajuk BRI Liga 1 2022/23 telah dimulai pada Sabtu (23/7/22). Juara bertahan Bali United menang 1-0 atas Persija dalam laga yang digelar di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar yang telah kembali dipadati penonton. Bhayangkara FC bermain imbang 2-2 dengan Persib di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi. Sementara itu, Borneo FC Samarinda menang 3-0 atas Arema FC yang baru saja menjuarai turnamen pramusim Piala Presiden 2022.

Kejutan terjadi ketika Madura United mengalahkan Barito Putera dengan skor 8-0! Luiz Marcelo Morais alias Lulinha menyumbang tiga gol dalam pesta gol tim tuan rumah di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan. Itulah hattrick pertama yang terjadi musim ini, tepat pada pada pekan pertama dan dibuat oleh pemain asing yang menjalani debutnya di Liga Indonesia.




PSS takluk 1-2 dari PSM Makasssar di Sleman. Sementara itu, Persis Solo yang bermain di Magelang dikalahkan Dewa United, sesama tim promosi dari Liga 2 musim lalu. Sayang sekali, terjadi insiden di Yogyakarta yang dilakukan oknum suporter Persis Solo ketika mereka melewati Yogyakarta menuju Magelang pada Senin (25/7). Tim asal Solo itu harus menjalani laga kandang pertamanya di Stadion Moch. Subroto, Magelang karena Solo akan menjadi tuan rumah ASEAN Para Games 2022.

PSIS ditahan imbang 1-1 oleh RANS Nusantara yang merupakan tim promosi. Persita dan Persikabo 1973 meraih poin tiga ketika menjamu Persik dan Persebaya di depan pendukungnya.

Foto : @liga1match dan @sports.indosiar



Tidak ada komentar:

Posting Komentar