Sabtu, 22 September 2018

Madrid dan United Menang di Laga Perdana UCL 2018/19

Real Madrid dan Manchester United sama-sama meraih kemenangan dalam laga perdana UEFA Champions League (UCL) 2018/19 yang dimainkan Selasa (18/9/2018) dan Rabu (19/9) waktu setempat. Real Madrid menundukkan AS Roma dengan skor 3-0. Isco, Gareth Bale, dan Mariano Diaz menjadi pencetak gol bagi sang juara bertahan Liga Champion. Tanpa Zinedine Zidane dan Cristiano Ronaldo, Los Blancos masih menunjukkan tajinya untuk tetap menjadi favorit kampiun lagi di Eropa. Anak asuh Julen Lopetegui masih cukup konsisten pula di La Liga. Mariano yang kini mengenakan kostum nomor 7 peninggalan Cristiano Ronaldo mungkin bukan pilihan utama di sektor depan timnya, tapi dia bisa menjadi pemain yang menghadirkan perbedaan bagi Sergio Ramos dkk.

Manchester United membuat tuan rumah Young Boys takluk 0-3 dalam pertandingan tandangnya. Paul Pogba yang menjadi kapten tim membuat dua gol ditambah satu gol lagi dari Anthony Martial. United untuk sementara memimpin Grup H di atas Juventus, Valencia, dan Young Boys. Sementara itu, Cristiano Ronaldo menodai debutnya bersama Juventus di UCL ketika mendapat kartu merah di babak pertama. Beruntunglah bahwa timnya masih bisa meraih kemenangan 2-0 atas Valencia. Namun, CR7 terancam tak bisa memperkuat Juventus ketika bertemu dengan United, klub yang pernah melambungkan namanya hingga menjadi pemain terbaik dunia. Tentu sebuah keberuntungan bagi anak asuh Jose Mourinho jika tim lawan tampil tanpa bintang anyarnya yang sudah mencetak dua gol di Serie A.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar