Senin, 28 Agustus 2017

Madrid Ditahan Imbang Valencia

Biarpun Marco Asensio bermain cemerlang dengan mencetak dua gol indah, tapi Real Madrid hanya bisa bermain imbang 2-2 dengan Valencia. Laga pekan kedua Liga Primera Spanyol 2017/18 tersebut berlangsung di Santiago Bernabeu pada Minggu malam (27/8/2017) waktu Spanyol. Hasil itu membuat posisi Los Blancos melorot ke posisi kelima klasemen. Terdapat tiga tim yang meraih dua kemenangan dan berhak menempati nomor 1-3 dengan mengumpulkan poin enam, yaitu Real Sociedad, Barcelona, dan Leganes. Selain El Real, terdapat enam tim yang sekali menang dan sekali seri. Ketujuh tim tersebut mengoleksi poin empat dan dibedakan oleh selisih gol. Mereka menempati nomor 4-10 , yaitu Atletico Madrid, Real Madrid, Girona, Levante, Valencia, Sevilla, dan Athtletic Bilbao.
Marco Asensio dua kali membobol gawang Valencia.
Menjamu tim yang kini dilatih Marcelino Garcia Toral, anak asuh Zinedine Zidane tidak diperkuat oleh Cristiano Ronaldo dan Sergio Ramos yang menjalani masa skorsing. Casemiro ditarik ke belakang menggantikan posisi Ramos sebagai bek tengah, Isco bermain sebagai gelandang tengah bersama Toni Kroos dan Luca Modric, sedangkan Marco Asensio menempati posisi CR7. Karim Benzema dkk bermain sangat dominan, tapi kiper Neto sukses mementahkan sejumlah peluang emas tim tuan rumah. Benzema dan Gareth Bale sendiri sedang tidak beruntung. Hasil seri melawan Valencia menghentikan rekor kemenangan Los Merengues yang pada awal musim ini selalu menang dalam empat laga resmi di semua ajang, yaitu Piala Super Eropa 2017, Piala Super Spanyol 2017, dan Liga Primera Spanyol 2017/18. Namun, Madrid mempertajam rekor sebagai tim pertama di lima liga top Eropa yang selalu mencetak gol dalam 70 pertandingan beruntun di semua kompetisi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar